Mendidik dan Menginspirasi

Dalam program PAUD di Green School, anak-anak tertarik dengan ruang kelas yang berbentuk bundar dan terbuat dari bambu serta permainan berwarna-warni yang terbuat dari bahan daur ulang. Ruang kelas dipenuhi dengan tawa bahagia murid-murid di kelas Geckos (usia 3-4), Starlings (usia 4-5) dan Taman Kanak-kanak (usia 5-6) yang berasal dari seluruh dunia. 

Program PAUD kami yang berbasis permainan memicu keingintahuan anak-anak dan menanamkan kegembiraan dalam belajar melalui menyanyi, menari, seni, bercerita, perayaan budaya, yoga/meditasi, Green Studies, dan kegiatan eksplorasi di sekitar kampus kami yang menakjubkan.

Kami mendorong perkembangan yang holistik – fisik, sosial-emosional, bahasa, kognitif, kreatif, budaya – melalui Tiga Kerangka (tematis, kemahiran, dan pengalaman). Untuk penjelasan lebih lanjut, silahkan tonton video berikut.

Kegiatan Spesial

Footprints Project

Proyek belajar di kelas 5 ini sebagai penanda bahwa mereka telah siap melanjutkan ke SMP dan sebagai pengalaman pertama sebelum mengerjakan Quest dikelas 8 dan GreenStone di kelas 12

Helping Hands (PIKET)

PIKET, memberikan kesempatan kepada anak-anak SD untuk berhubungan lebih dekat dan membantu pekerjaan staff lokal, dimana anak anak bertanggung jawab untuk mengerjakan pekerjaan sehari -hari di sekitar sekolah Green School. Mulai dari menyiapkan makan siang hingga menyapu kantor utama.

Bahasa Indonesia & Kajian Budaya

Bahasa dan Budaya Indonesia menjadi bagian yang sangat penting dari seluruh rangkaian pendidikan yang ditawarkan Green School. Kesenian, kebudayaan Bali berkolaborasi dengan sangat baik pada festival sekolah dan saat Assembly dan juga diajarkan sebagai bagian dari pelajaran Seni Visual dan Seni Pertunjukan


Mulai Petualangan Anda di Green School